Wednesday 16 December 2015

Polisi Amankan Dua Pelajar Bawa Sajam

Jogja - Dua pelajar diamankan petugas Polresta Yogyakarta dan Polsek Umbulharjo pada Senin (14/12/15) siang karena terbukti membawa senjata tajam (sajam). Kedua pelajar tersebur merupakan salah satu siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Yogyakarta. Keduanya sempat akan menabrak petugas Polantas yang mencoba menghentikan laju kendaraan mereka di kawasan Umbulharjo Yogyakarta.

GS (16) dan RN (16) langsung dibawa ke Mapolsek Umbulharjo Yogyakarta guna dimintai keterangan dan penyelidikan. Menurut keterangan kedua pelajar itu, mereka membawa sajam untuk berjaga jaga. Kasubnitdikyasa Satlantas Polresta Yogyakarta Iptu Marijo membenarkan bahwa ada pelajar yang membawa sajam. Iptu Marijo juga mengatakan bahwa salah satu anggotanya Bripka Joko hampir tertabrak kedua pelajar tersebut saat mencoba menghentikannya. Mengetahui kejadian itu, anggotanya langsung melakukan pengejaran dan berhasil mengamankan kedua pelaku. (HMS UH)
Polisi amankan pelajar bawa sajam

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Layanan Aduan

Polresta Yogyakarta
0274-543920
Polsek Gondomanan

0274-375376
Polsek Wirobrajan
0274-374832
Polsek Pakualaman
0274-513178
Polsek Kotagede
0274-374577
Polsek Umbulharjo
0274-373916
Polsek Danurejan
0274-589609
Polsek Gedongtengen
0274-512696
Polsek Kraton
0274-373793
Polsek Jetis
0274-513136
Polsek Tegalrejo
0274-513877
Polsek Ngampilan
0274-512185
Polsek Gondokusuman
0274-513125
Polsekta Mantrijeron
0274-374167
Polsek Mergangsan
0274-375138

Back to Top