Friday 15 September 2017

Ratusan Jamaah Haji Tiba di Kota Yogyakarta


Umbulharjo- Ratusan jamaah haji dari wilayah kota Yogyakarta telah kembali dari tanah suci. Pemulangan ratusan jamaah haji itu disambut Wakil Walikota Yogyakarta Bapak Heru Purwadi pada Kamis (14/9/17) malam di Grha Pandawa Balai Kota Yogyakarta.

Untuk mengamankan jalannya pemulangan jamaah haji asal Kota Yogyakarta ini, petugas dari Polsek Umbulharjo dipimpin Kanitsabhara AKP H.Suharto dan Kanitbinmas Iptu Sukaca siaga di sekitar lokasi Balai Kota Yogyakarta.

"Jamaah haji tiba di Balai Kota Yogyakarta sekira jam 19.45 Wib menggunakan delapan kendaraan bus Eddy Transport Raya," kata AKP Suharto.

AKP Suharto menambahkan total jamaah haji yang sudah tida di Yogyakarta sebanyak 255 jamaah dengan kondisi sehat.

Selain pengamanan, untuk memperlancar kegiatan itu petugas Polsek Umbulharjo juga melaksanakan pengaturan arus lalu-lintas di sekitar Jalan Kenari Yogyakarta.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Layanan Aduan

Polresta Yogyakarta
0274-543920
Polsek Gondomanan

0274-375376
Polsek Wirobrajan
0274-374832
Polsek Pakualaman
0274-513178
Polsek Kotagede
0274-374577
Polsek Umbulharjo
0274-373916
Polsek Danurejan
0274-589609
Polsek Gedongtengen
0274-512696
Polsek Kraton
0274-373793
Polsek Jetis
0274-513136
Polsek Tegalrejo
0274-513877
Polsek Ngampilan
0274-512185
Polsek Gondokusuman
0274-513125
Polsekta Mantrijeron
0274-374167
Polsek Mergangsan
0274-375138

Back to Top