Anggota Samapta dan Lalu
Lintas Polsek Kraton yang dipimpin oleh Aiptu Indra melaksanakan patroli dini
hari di seputaran Kadipaten Kidul dan Patehan, Kota Yogyakarta pada hari Selasa
(11/6/2024). Patroli ini bertujuan untuk mencegah gangguan Kamtibmas di wilayah
tersebut.
Dalam patroli tersebut,
Aiptu Indra dan timnya memeriksa beberapa pengendara sepeda motor yang
dicurigai. Namun, tidak ditemukan pelanggaran.
Kapolsek Kraton, AKP Dwi
Pujiastuti, SH, M.M., menyampaikan bahwa patroli dini hari ini rutin dilakukan
oleh Polsek Kraton untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di
wilayahnya.
"Patroli ini kami
lakukan untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas, seperti curat, curas, dan
curanmor," ujar AKP Dwi Pujiastuti.
Ia juga mengimbau masyarakat
untuk selalu waspada dan menjaga barang bawaannya saat beraktivitas di luar
rumah. Jika melihat hal-hal yang mencurigakan, segera laporkan ke kantor polisi
terdekat. (Humas Polsek Kraton)
No comments:
Write comment