Wednesday, 24 December 2025

Pastikan Keamanan Tiga Gereja Besar, Tim Jibom Polda DIY Lakukan Sterilisasi di Gondokusuman

 


Menjelang puncak perayaan Natal dan Tahun Baru 2026, Tim Jibom Sat Brimob Polda DIY melaksanakan penyisiran intensif di tiga gereja besar yang berada di wilayah Kemantren Gondokusuman, Yogyakarta, Rabu pagi (24/12/2025).

 

Kegiatan dipimpin oleh Wadanden Gegana Sat Brimob Polda DIY, AKP Edi Efiyanto, S.H., M.H., dengan didampingi Kapolsek Gondokusuman Kompol Julius Meta Jiwa beserta jajarannya. Adapun ketiga rumah ibadah yang menjadi sasaran sterilisasi adalah Gereja ST. Antonius Padua Kotabaru, Gereja GKJ Sawo Kembar, dan Gereja Kristus Raja Baciro.

 

Sterilisasi ini bertujuan memastikan area gereja bersih dari bahan peledak maupun benda-benda lain yang berpotensi membahayakan jalannya ibadah. Tim Jibom menyisir secara mendetail setiap sudut area, mulai dari pintu masuk, area mimbar, deretan kursi jemaat, instalasi listrik, hingga bagian langit-langit, toilet, dan area parkir di masing-masing gereja.

 

Usai penyisiran, tim menyatakan tidak menemukan adanya benda mencurigakan atau berbahaya. Area gereja kemudian diserahkan kembali kepada petugas jaga masing-masing gereja. Sebagai penutup, dilakukan penandatanganan berita acara penyerahan hasil sterilisasi kepada Polsek Gondokusuman sebagai dasar pengamanan hingga seluruh rangkaian ibadah selesai.

 

Kapolsek Gondokusuman Kompol Julius Meta Jiwa, S.H. menyampaikan bahwa langkah ini merupakan bentuk pelayanan kepolisian demi menjamin rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani saat menjalankan ibadah Natal.

 

"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi agar tetap kondusif, aman, dan tertib selama perayaan berlangsung," ungkap Kompol Julius Meta Jiwa.

 

Kegiatan yang berlangsung sejak pagi hari tersebut berjalan dengan lancar, tertib, dan situasi wilayah Gondokusuman terpantau aman terkendali. (Humas Polsek Gondokusuman)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Banner Home

Latest News

Layanan Aduan

Polresta Yogyakarta 
(0274-543920)  
Polsek Gondomanan  
(0274-375376) 
Polsek Wirobrajan 
(0274-374832)
Polsek Pakualaman 
(0274-513178)
Polsek Kotagede 
(0274-374577)
Polsek Umbulharjo 
(0274-373916)
Polsek Gedongtengen 
(0274-512696)
Polsek Kraton 
(0274-373793)
Polsek Jetis 
(0274-513136)
Polsek Tegalrejo 
(0274-513877)
Polsek Ngampilan 
(0274-512185)
Polsek Gondokusuman 
(0274-513125)
Polsek Mantrijeron 
(0274-374167)
Polsek Mergangsan 
(0274-375138)
Polsek Danurejan 
(0274-589609) 
 
Back to Top