Personel Unit Samapta Polsek
Ngampilan melaksanakan patroli wilayah pada Senin pagi, 29 Desember 2025.
Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB tersebut dipimpin oleh Pawas Aiptu Lilik
dengan sasaran sejumlah tempat ibadah, pusat perniagaan, perhotelan, serta
objek vital guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap
kondusif menjelang pergantian tahun.
Patroli diawali dengan menyambangi
Gereja Haleluya di Jalan Letjend Suprapto dan Gereja GKI Ngupasan di Jalan
Bhayangkara. Dalam kegiatan tersebut, petugas berdialog dengan penjaga gereja
untuk memastikan situasi keamanan di lingkungan tempat ibadah tetap terpantau
aman pasca perayaan Natal.
Selanjutnya, patroli
berlanjut ke Taman Parkir Bekas Pabrik Es di Jalan Letjend Suprapto. Di lokasi
ini, Aiptu Lilik memberikan arahan kepada pengelola parkir agar memberikan
pelayanan yang baik kepada wisatawan serta tidak melakukan praktik pungutan
liar yang dapat merugikan pengunjung.
Himbauan khusus terkait
perayaan malam Tahun Baru juga disampaikan saat petugas menyambangi Hotel
Cavinton. Pihak hotel diingatkan agar tidak menggelar pesta kembang api pada
malam pergantian Tahun Baru 2026. Hal tersebut sesuai dengan Surat Edaran Nomor
100.34/4325 Tahun 2025 tentang imbauan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026
yang ditandatangani Wali Kota Yogyakarta pada 24 Desember 2025.
Dalam surat edaran tersebut,
masyarakat diminta untuk tidak menyalakan petasan, mercon, maupun kembang api
saat malam pergantian tahun. Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tidak
melakukan pawai kendaraan bermotor, hiburan musik yang bersifat euforia, serta
aktivitas lain yang berpotensi menimbulkan konflik di tengah masyarakat.
Aspek kewaspadaan terhadap
tindak kriminalitas juga menjadi perhatian saat petugas menyambangi toko
kelontong di Jalan KH Ahmad Dahlan. Mengingat sempat terjadi aksi pencurian di
wilayah tersebut, petugas mengimbau para pedagang untuk meningkatkan keamanan
toko dan lebih teliti dalam menerima uang pembayaran guna mengantisipasi
peredaran uang palsu.
Rangkaian patroli ditutup
dengan pemantauan di Bank BRI Jalan KH Ahmad Dahlan. Petugas melakukan
koordinasi dengan petugas keamanan setempat terkait prosedur pengamanan nasabah
yang sedang melakukan transaksi perbankan.
Aiptu Lilik menyampaikan
bahwa patroli ini merupakan langkah proaktif Polri dalam menjaga stabilitas
keamanan di wilayah Ngampilan menjelang puncak pergantian tahun.
“Kami hadir di tengah
masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung serta
mengajak seluruh elemen masyarakat bekerja sama menjaga ketertiban dan keamanan
lingkungan,” ujarnya.
Secara umum, situasi
kamtibmas di wilayah Ngampilan terpantau aman dan terkendali. Patroli rutin
akan terus dilaksanakan hingga seluruh rangkaian perayaan akhir tahun selesai.
(Humas Polsek Ngampilan)


No comments:
Write comment