Sunday 25 March 2018

Peringatan Serangan Umum 1 Maret, Tabligh Akbar digelar di Pagelaran Kraton


Kraton- Dalam memperingati serangan umum 1 Maret, Maulid Akbar bertajuk "Dzikir, Doa dan Sholawat Bagimu NKRI" digelar di Pagelaran Kraton Yogyakarta pada Sabtu (24/03/2018) malam.

Sebagai penceramah yakni Habib Baharudin Bin Lutfi Bin Yahya, Tabligh Akbar diikuti kurang lebih 700 orang .

Acara tersebut juga dihadiri oleh Gubernur DIY yang diwakilkan GKR Mangkubumi, Kapolda DIY yang diwakilkan oleh Irwasda Kombes Pol Adi Wibowo, SH., Danrem 072 Pamungkas Mayor Suyadi, Wakapolresta Yogyakarta AKBP Ardiyan Mustakim, S.I.K, dan Kapolsek Kraton Kompol Etty Haryanti, S.I.Kom.



 Panitia penyelenggara Hj. Lutfi Amin, menyampaikan Maulid Akbar juga sebagai mendeklarasikan Majelis Taklim Darul Hasyimi di Yogyakarta yang di asuh oleh Habib Baharudin Bin Lutfi Bin Yahya. Kemudian acara dilanjutkan dengan doa bersama yang dipandu oleh Habib Baharudin Bin Lutfi Bin Yahya. Hingga akhir acara, Tabligh Akbar berjalan dengan aman dan tertib.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Latest News

Back to Top