Friday 20 December 2019

Awali Tugas. Polsek Gedongtengen Gelar Doa Bersama


Gedongtengen- Sebelum melaksanakana tugas, personil Polsek Gedongtengen melaksanakan pengajian rutin dan doa bersama di Mushola Polsek Gedongtengen, Rabu (18/12/2019).

Pengajian bertajuk PDD (Polisi Dalam Doa) dipimpin Panit Reskrim Aiptu Ahmad Dimyati, SH dan diikuti personil dari gabungan fungsi dengan membaca surat yasin dan tahlil serta dilanjutkan surat-surat pendek.

Aiptu Ahmad Dimyati, SH memberikan sedikit tausiah kepada personil supaya menjaga Shalat serta jangan sampai meninggalkan Shalat, Aiptu Dimyati juga menghimbau supaya menjaga kesucian diri dan kesucian tempat untuk beribadah.

Pengajian rutin setiap bulan ini dilaksanakan agar para personel terus tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT dan juga menambah wawasan tentang agama. Selain itu kegiatan yang dilaksanakan rutin ini sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT.

Sementara Kapolsek Gedongtenen Kompol Khundori, S.Ag. melalui Kasihumas Aiptu Harry menjelaskan melalui program PDD ini merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan kualitas ibadah. Dengan diadakannya doa bersama rutin sebelum melaksanakan tugas para personel dapat melaksanakan tugas dan kewajiban dengan prima, penuh semangat dan amanah.


Show comments

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Latest News

Back to Top