Thursday 20 October 2022

Kapolsek Mantrijeron Takziah di Rumah Duka Tokoh Masyarakat

 


Mantrijeron - Di pimpin oleh Kapolsek Mantrijeron Kompol Rapiqoh,S.H,M.H. anggota Polsek Mantrijeron melaksanakan POPKEMA (Polisi Peduli Kedukaan) dengan Takziah ke rumah duka salah satu tokoh masyarakat atas meninggalnya Alm. Brigjend TNI R.M.Nuryanto (KPH.Yudhahadiningrat) yang beralamatkan di Ndalem Suryowijayan MJ 1 / 340 Mantrijeron Yogyakarta, yang dimakamkan pukul 14.00 Wib di Makam Trah Sri Sultan Hamengkubuwono VII Imogiri  Bantul Yogyakarta, Kamis (20/10/2022).

Kapolsek Mantrijeron Kompol Rapiqoh,S.H, M.H. mengucapkan Turut Berbela Sungkawa atas meninggalnya Almarhum Brigjend TNI Nuryanto semoga diampuni segala dosanya serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan.

Kegiatan Popkema ini sebagai wujud kepedulian pihak Kepolisian kepada masyarakat yang sedang berduka, selain melaksanakan takziah petugas juga membantu pengaturan lalulintas di sepanjang jalan Bantul Mantrijeron Yogyakarta.

Untuk membantu proses kelancaran menuju ke pemakaman personel Polsek Mantrijeron juga melaksanakan rekayasa arus lalulintas di simpang empat pojok beteng barat maupun simpang empat Tamansari serta pengamanan arus sepanjang jalur yang dilewati saat pemakaman serta pengantaran jenasah sampai makam Imogiri Bantul.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top