Kapolsek Kotagede, AKP
Sutarto, S.H., M.M., bersama jajaran Kanit dan Panit melaksanakan kegiatan
silaturahmi serta penggalangan keamanan di Kantor Bank Jogja Cabang Kotagede,
Jalan Rejowinangun, Kotagede, Yogyakarta, Rabu pagi (28/01/2026). Kedatangan
rombongan Kapolsek disambut langsung oleh Kepala Cabang Bank Jogja, Bapak Isa
Wahyudi, beserta staf.
Kunjungan tersebut bertujuan
untuk membangun komunikasi yang lebih intensif antara kepolisian dan pihak
perbankan sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
di wilayah Kemantren Kotagede. Dalam pertemuan itu, Kapolsek Kotagede
menyampaikan sejumlah pesan kamtibmas serta mengajak pihak perbankan berperan
aktif dalam menjaga stabilitas keamanan lingkungan.
AKP Sutarto menekankan perlunya
kewaspadaan terhadap informasi yang beredar di media sosial. Ia mengingatkan
agar karyawan perbankan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang belum jelas
kebenarannya, karena hoaks dapat memicu keresahan dan gangguan keamanan. Selain
itu, pengamanan di area perbankan perlu ditingkatkan, khususnya pada
titik-titik rawan seperti mesin ATM, lobi utama, serta area parkir, dengan
didukung pemasangan CCTV di lokasi strategis.
“Kami mengajak pihak
perbankan dan seluruh karyawan untuk selalu waspada, memperkuat pengamanan
internal, serta segera berkoordinasi dengan kepolisian apabila menemukan
hal-hal mencurigakan. Sinergi yang baik akan membantu mencegah terjadinya
gangguan keamanan sejak dini,” ajak Kapolsek.
Dengan terjalinnya
komunikasi dua arah yang solid, diharapkan setiap potensi gangguan keamanan di
lingkungan perbankan maupun wilayah Kotagede secara umum dapat dideteksi dan
diantisipasi lebih awal.
Sementara itu, pihak Bank
Jogja menyambut baik kegiatan silaturahmi dan penggalangan tersebut serta
menyatakan kesiapan untuk terus menjalin koordinasi dengan Polsek Kotagede demi
menciptakan suasana yang aman, tertib, dan kondusif guna mendukung kelancaran
aktivitas ekonomi masyarakat. (Humas Polsek Kotagede)


No comments:
Write comment