Thursday 4 April 2019

Polresta Yogyakarta Gelar Pengajian Peringatan Isra' Mi'raj di Masjid Baiturrahim


Yogyakarta- Dalam rangka memperkokoh keimanan dan ketaqwaan, jajaran personil Polresta Yogyakarta menghadiri pengajian dalam peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Baiturrahim Polresta Yogyakarta, Kamis (04/04/2019).

Pengajian ini bertajuk dengan tertanamnya nilai-nilai ibadah sholat, kita tingkatkan prestasi dan inovasi dalam pengabdian terbaik menuju Polri yang promoter siap mengamankan pemilu 2019. Dalam pengajian tersebut dipandu oleh Ustadz Solehuddin dan dihadiri oleh personil Polresta Yogyakarta, Polsek jajaran serta jajaran Kodim 0734 Kota Yogyakarta.

Pada kesempatan tersebut peringatan hari Isra’ Mi’raj nabi Muhammad SAW jatuh pada tanggal 03 April 2019. Diadakannya acara ini bertujuan untuk menyeimbangkan antara Rohani dan Jasmani dan diharapkan agar bisa membuat rohani menjadi lebih baik.

Sebagai pemandu doa sekaligus penceramah, ustadz Solehuddin menerangkan bahwa bagi umat muslim, Isra Miraj adalah peristiwa penting, karena saat itulah Nabi Muhammad SAW menerima perintah salat lima waktu.

Isra dan Miraj adalah dua bagian dari perjalanan yang dilakukan Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam saja. Isra merupakan peristiwa “diberangkatkan” Nabi Muhammad oleh Allah dari Masjidil Haram Mekkah ke Masjidil Aqsa Jarussalem Palestina. Sedangkan Miraj adalah peristiwa Rasulullah dinaikkan ke langit dari Masjidil Aqsa.

"Ini adalah peringatan Isra Miraj 2018 bagi umat Islam. Saat memperingatinya, tak hanya perlu mengingat lagi tentang kejadian bersejarah yang terjadi di masa Nabi Muhammad. Namun kita juga harus mendekatkan diri kepada Allah dan mempertebal keimanan." terang Ustadz Solehuddin.

Ia menambahkan, kita dituntut untuk menggunakan waktu sebaik mungkin untuk beribadah dan berbuat kebaikan kepada sesama. Untuk kaum Bapak sebagai pemimpin dalam keluarga haruslah berusaha menjaga dan menjauhkan keluarganya dari api neraka. Seorang pemimpin baik dalam keluarga maupun di kantor harus bisa menjadi pemimpin yang bijaksana, memimpin keluarganya dengan baik, mengayomi/melindungi keluarga yang dipimpinnya sebagaimana kita harus meneladani sifat Nabi Muhammad SAW.

Show comments

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Layanan Aduan

Polresta Yogyakarta
0274-543920
Polsek Gondomanan

0274-375376
Polsek Wirobrajan
0274-374832
Polsek Pakualaman
0274-513178
Polsek Kotagede
0274-374577
Polsek Umbulharjo
0274-373916
Polsek Danurejan
0274-589609
Polsek Gedongtengen
0274-512696
Polsek Kraton
0274-373793
Polsek Jetis
0274-513136
Polsek Tegalrejo
0274-513877
Polsek Ngampilan
0274-512185
Polsek Gondokusuman
0274-513125
Polsekta Mantrijeron
0274-374167
Polsek Mergangsan
0274-375138

Back to Top