Saturday 3 November 2018

Kapolresta Yogyakarta Hadiri Pembukaan Sekaten 2018, Ribuan Warga Padati Alun-alun Utara


Yogyakarta- Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Armaini, S.IK mengahdiri pembukaan Pasar Malam Perayaan Sekaten (PMPS) tahun 2018 pada Jumat (2/11/2018) di Alun-alun Utara Yogyakarta.

PMPS tahun 2018 resmi dibuka oleh Wakil Gubernur DIY, Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPAA) Paku Alam X dan Wakil Walikota Yogyakarta, Heroe Poerwadi yang juga disaksikan oleh ribuan warga masyarakat.

Pembukaan ditandai dengan pemukulan kenong sebanyak tiga kali. PMPS akan berlangsung sampai 19 November mendatang.

Sebanyak 512 stand hampir seluruhnya terisi penuh dan tinggal menyisakan sekira 10 stand saja.

Pada sambutannya, Heroe Poerwadi mengatakan Sekaten merupakan simbol perpaduan budaya dan agama yang terus berkembang hingga kini.

Ia pun menyebut, Sekaten tahun ini lebih semarak dibandingkan tahun sebelumnya. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya peningkatan jumlah stand.

Sementara Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Armaini, S.IK melalui Kasubbaghumas Iptu Sartono menyatakan pihak Kepolisian siap mengamankan jalannya Sekaten yang meliputi patroli sambang pantau guna antisipasi tindakan kriminalitas  di area Sekaten.

Pasar Malam Perayaan Sekaten (PMPS) akan digelar selama 18 hari, yakni pada 2-19 November 2018 di Alun-Alun Utara Kota Yogyakarta.

Show comments

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Layanan Aduan

Polresta Yogyakarta
0274-543920
Polsek Gondomanan

0274-375376
Polsek Wirobrajan
0274-374832
Polsek Pakualaman
0274-513178
Polsek Kotagede
0274-374577
Polsek Umbulharjo
0274-373916
Polsek Danurejan
0274-589609
Polsek Gedongtengen
0274-512696
Polsek Kraton
0274-373793
Polsek Jetis
0274-513136
Polsek Tegalrejo
0274-513877
Polsek Ngampilan
0274-512185
Polsek Gondokusuman
0274-513125
Polsekta Mantrijeron
0274-374167
Polsek Mergangsan
0274-375138

Back to Top