Thursday 6 July 2017

Ancam Warga Dengan Sajam, Pelaku Diamankan Polsek Gedongtengen

 

Barang bukti senjata tajam dan pelaku
Yogyakarta- Petugas Unitreskrim Polsek Gedongtengen mengamankan seorang pelaku pengancaman di Kampung Jogonegaran Sosromenduran Gedongtengen Yogyakarta pada Rabu (5/7/17) siang. Pelaku KT (59) diamankan saat itu juga saat polisi menerima laporan dari warga tentang adanya kejadian.

Dijelaskan Kapolsek Gedongtengen melalui Kasihumas Aiptu Sugiyono bahwa setelah mendapatkan laporan warga, petugas piket siaga Polsek Gedongtengen langsung menuju ke TKP Kp. Jogonegaran Kel. Sosromenduran Kec. Gedongtengen Yogyakarta. Tiba di lokasi polisi mendapati pelaku sedang membawa senjata tajam (sajam) jenis sabit/arit dan melakukan pengancaman terhadap salah satu keluarga di kampung tersebut yang masih ada ikatan saudara.

Petugas Unitreskrim dibantu dari piket Sabhara langsung mengamankan pelaku dan membawanya ke Mapolsek Gedongtengen. Selain pelaku, polisi juga menyita sebilah sabit yang digunakan untuk mengancam di TKP.

"Kejadian tersebut dilatarbelakangi masalah waris, namun kepastiannya masih dalam penyelidikan petugas reskrim," tutup Kasihumas.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Layanan Aduan

Polresta Yogyakarta
0274-543920
Polsek Gondomanan

0274-375376
Polsek Wirobrajan
0274-374832
Polsek Pakualaman
0274-513178
Polsek Kotagede
0274-374577
Polsek Umbulharjo
0274-373916
Polsek Danurejan
0274-589609
Polsek Gedongtengen
0274-512696
Polsek Kraton
0274-373793
Polsek Jetis
0274-513136
Polsek Tegalrejo
0274-513877
Polsek Ngampilan
0274-512185
Polsek Gondokusuman
0274-513125
Polsekta Mantrijeron
0274-374167
Polsek Mergangsan
0274-375138

Back to Top