Saturday 24 February 2018

Jika Mengetahui Peredaran Narkoba, Kapolsek Mergangsan : Laporkan dan Kami Jamin Keselamatan Pelapor


Mergangsan- Kapolsek Mergangsan Kompol Anang Sutanta menghadiri sosialisasi penanggulangan narkoba di balai RW 19 Brontokusuman , Mergangsan, Yogyakarta Jumat (23/02/2018) pagi.

Sosialsiasi yang diselenggarakan oleh pemerintah kota Yogyakarta bekerjasama dengan Polsek Mergangsan dihadiri oleh 50 orang remaja warga RW 19 yg tergabung dalam PIKR (pusat informasi konseling remaja).

Dalam sambutannya Kapolsek Mergangsan Kompol Anang Sutanta menyampaikan bahwa zaman sekarang ini masih banyak kenakalan remaja, beliau juga berpesan jika pulang sekolah langsung pulang tidak perlu nongkrong

"Indonesia sekarang sudah darurat narkoba maka jangan sampai adik-adik terjerumus pada peredaran narkoba, dampak dari narkoba antara lain kesadaran menurun, nafsu makan hilang, uforia, halusinasi, sulit belajar, tidak bersih dan jorok." ungkap Kapolsek Mergangsan.

Beliau juga menghimbau jika mengetahui keberadaan narkoba baik dari teman maupun orang tak dikenal supaya melaporkan ke Kepolisian dan petugas akan menjamin kerahasiaan demi keselamatan pelapor.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top