Wednesday, 7 January 2026

Kapolsek Gondomanan Hadiri Sosialisasi Pembangunan Dapur MBG SPPG di Kampung Ratmakan

 


Kapolsek Gondomanan Polresta Yogyakarta AKP Basungkawa, S.H., M.H. menghadiri kegiatan Sosialisasi Pembangunan Dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) SPPG Gondomanan yang dilaksanakan pada Selasa, 6 Januari 2026 pukul 19.00 WIB, bertempat di Kampung Ratmakan RW 09, Kelurahan Ngupasan, Kemantren Gondomanan. Kegiatan tersebut didampingi oleh Yayasan Makmur Pangan Sehat dengan penanggung jawab Indri Setyaningsih.

 

Kegiatan sosialisasi ini turut dihadiri MPP Kemantren Gondomanan, Danramil Gondomanan, Kepala Puskesmas Gondomanan, Ketua Yayasan Makmur Pangan Sehat, Lurah Ngupasan, perwakilan Ketua RT se-Kampung Ratmakan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Ngupasan Aiptu Aris Purwono, Ketua LPMK Ngupasan, perwakilan pengurus SPPG Gondomanan, perwakilan yayasan, serta warga setempat.

 

Dalam sambutannya, Lurah Ngupasan Asman Nur, S.T. menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan sosialisasi pembangunan Dapur MBG SPPG Gondomanan di wilayah Kampung Ratmakan. Ia menyampaikan bahwa Pemerintah Kelurahan Ngupasan mendukung pembangunan SPPG sebagai bagian dari pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis yang bertujuan meningkatkan kualitas gizi masyarakat, khususnya anak-anak sekolah, sekaligus mendukung upaya pencegahan stunting.

 

Disampaikan pula bahwa hingga saat ini progres pembangunan dapur SPPG Gondomanan telah mencapai kurang lebih 80 persen. Diharapkan sisa tahapan pembangunan dapat segera diselesaikan dengan memperhatikan standar kesehatan, kebersihan, dan ketertiban lingkungan sehingga nantinya dapat beroperasi secara optimal dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Keberadaan SPPG juga diharapkan dapat menggerakkan perekonomian warga sekitar melalui pemberdayaan tenaga kerja lokal.

 

Sementara itu, Kepala MPP Kemantren Gondomanan dalam sambutannya menjelaskan bahwa Program Makan Bergizi Gratis merupakan program pemerintah yang bertujuan mendukung tumbuh kembang anak serta peningkatan kualitas pendidikan. Dengan adanya SPPG Gondomanan, distribusi makanan bergizi kepada penerima manfaat di wilayah Kemantren Gondomanan diharapkan dapat berjalan lebih efektif, tepat waktu, dan tepat sasaran. Ia juga berharap Puskesmas Gondomanan dapat berperan aktif dalam pengawasan aspek higienitas dapur dan kualitas gizi makanan.

 

Perwakilan Yayasan Makmur Pangan Sehat, Ibu Suyatmi, menjelaskan bahwa pembangunan Dapur SPPG Gondomanan di Kampung Ratmakan telah mencapai sekitar 80 persen. Dalam pengelolaannya, yayasan menerapkan sistem Dapur Higienis yang terdiri dari 19 program, mulai dari kesehatan dan kelayakan relawan, standar kompetensi tenaga dapur, penggunaan peralatan food grade, pengolahan dan penyajian makanan, hingga pengemasan serta distribusi yang terkontrol. Sistem ini bertujuan memastikan makanan yang dihasilkan aman, sehat, dan bergizi bagi para penerima manfaat.

 

Selain itu, pelaksanaan SPPG juga diarahkan untuk melibatkan warga sekitar sebagai relawan dan tenaga pendukung, sehingga dapat memberikan dampak ekonomi dan sosial bagi masyarakat Kelurahan Ngupasan.

 

Kapolsek Gondomanan AKP Basungkawa, S.H., M.H. menyampaikan bahwa "Kami siap mengawal seluruh tahapan pembangunan dan pelaksanaan program ini berjalan aman di wilayah Gondomanan. Keberadaan dapur gizi ini merupakan langkah positif bagi masyarakat, sehingga sinergi antara warga, pemerintah, dan aparat keamanan harus terus dijaga agar manfaatnya dapat dirasakan secara maksimal tanpa adanya gangguan kamtibmas," ujar AKP Basungkawa.

 

Kegiatan sosialisasi berlangsung secara terbuka dan komunikatif. Warga Kampung Ratmakan merespons positif kehadiran dapur MBG tersebut, mengingat adanya peluang pemberdayaan relawan dari lingkungan setempat. Hingga acara berakhir, situasi terpantau kondusif. (Humas Polsek Gondomanan)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Banner Home

Latest News

Layanan Aduan

Polresta Yogyakarta 
(0274-543920)  
Polsek Gondomanan  
(0274-375376) 
Polsek Wirobrajan 
(0274-374832)
Polsek Pakualaman 
(0274-513178)
Polsek Kotagede 
(0274-374577)
Polsek Umbulharjo 
(0274-373916)
Polsek Gedongtengen 
(0274-512696)
Polsek Kraton 
(0274-373793)
Polsek Jetis 
(0274-513136)
Polsek Tegalrejo 
(0274-513877)
Polsek Ngampilan 
(0274-512185)
Polsek Gondokusuman 
(0274-513125)
Polsek Mantrijeron 
(0274-374167)
Polsek Mergangsan 
(0274-375138)
Polsek Danurejan 
(0274-589609) 
 
Back to Top