Friday, 9 January 2026

Kapolsek Kotagede Ikuti Olahraga Bersama Forkopimtren di Halaman Kemantren

 


Kapolsek Kotagede AKP Sutarto, S.H., M.M., bersama jajaran anggota mengikuti kegiatan olahraga bersama yang digelar di halaman Kemantren Kotagede, Jumat pagi (9/1/2026).

 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh unsur Forkopimtren Kotagede, antara lain Mantri Pamong Praja (MPP) Kotagede beserta jajaran staf, personel Koramil, para lurah se-Kemantren Kotagede yakni Lurah Purbayan, Lurah Rejowinangun, dan Lurah Prenggan, serta Kepala Puskesmas Kotagede 1 dan Kotagede 2. Turut hadir pula para Bhabinkamtibmas, Babinsa, serta karyawan dari berbagai instansi lintas sektoral.

 

Rangkaian kegiatan diawali dengan apel pagi yang dipimpin oleh Lurah Purbayan. Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan senam bersama yang diikuti seluruh peserta dengan penuh semangat. Selain menjaga kebugaran tubuh, senam bersama ini juga menjadi sarana mempererat silaturahmi dan kebersamaan antarinstansi.

 

Agenda rutin setiap hari Jumat ini turut dimanfaatkan sebagai ruang komunikasi informal. Para pejabat dan staf saling bertukar informasi serta berdiskusi ringan terkait rencana program kerja dan penanganan berbagai isu kemasyarakatan di wilayah Kotagede ke depan.

 

Kapolsek Kotagede AKP Sutarto, S.H., M.M., menyampaikan apresiasi atas kekompakan dan soliditas yang ditunjukkan oleh seluruh unsur Forkopimtren. Menurutnya, kondisi fisik yang sehat menjadi modal utama dalam mendukung pelaksanaan tugas pelayanan kepada masyarakat.

 

“Kegiatan ini sangat positif untuk menjaga stamina sekaligus memperkuat sinergi antara Polri, TNI, dan jajaran pemerintah. Komunikasi yang terjalin secara cair seperti ini akan mempermudah koordinasi dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kotagede,” ujar AKP Sutarto.

 

Sebagai penutup, seluruh peserta menikmati sarapan pagi bersama dalam suasana santai dan penuh keakraban. Momen tersebut dimanfaatkan untuk semakin memperkuat komunikasi, kebersamaan, dan koordinasi antarpegawai serta unsur Forkopimtren Kotagede. (Humas Polsek Kotagede)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Banner Home

Latest News

Layanan Aduan

Polresta Yogyakarta 
(0274-543920)  
Polsek Gondomanan  
(0274-375376) 
Polsek Wirobrajan 
(0274-374832)
Polsek Pakualaman 
(0274-513178)
Polsek Kotagede 
(0274-374577)
Polsek Umbulharjo 
(0274-373916)
Polsek Gedongtengen 
(0274-512696)
Polsek Kraton 
(0274-373793)
Polsek Jetis 
(0274-513136)
Polsek Tegalrejo 
(0274-513877)
Polsek Ngampilan 
(0274-512185)
Polsek Gondokusuman 
(0274-513125)
Polsek Mantrijeron 
(0274-374167)
Polsek Mergangsan 
(0274-375138)
Polsek Danurejan 
(0274-589609) 
 
Back to Top