Kawasan Wisata Wijilan yang dikenal sebagai sentra
kuliner gudeg legendaris selalu menjadi magnet bagi wisatawan, khususnya pada
malam hari. Untuk mengantisipasi kepadatan aktivitas masyarakat dan wisatawan,
Panit Samapta Polsek Kraton Aiptu Indra melaksanakan patroli dialogis di
sepanjang Jalan Wijilan, Rabu malam (7/1/2026).
Tingginya kunjungan wisatawan memberikan dampak positif
bagi perekonomian warga, terutama pada sektor kuliner dan jasa parkir. Namun
demikian, kondisi tersebut juga berpotensi menimbulkan kerawanan kamtibmas
apabila tidak dikelola dengan tertib. Dalam patroli tersebut, Aiptu Indra
menyoroti perlunya penataan parkir yang baik agar tidak menimbulkan kemacetan
maupun gesekan antar pengelola parkir.
Melalui dialog bersama para juru parkir dan warga
sekitar, Aiptu Indra mengingatkan pentingnya transparansi, saling menghormati,
serta koordinasi antar sesama pengelola area parkir demi menjaga ketertiban dan
kenyamanan lingkungan.
“Kami mengimbau para pengelola parkir di sepanjang Jalan
Wijilan agar selalu memperhatikan keteraturan parkir dan keamanan kendaraan.
Jangan sampai muncul gesekan antar pengelola hanya karena persoalan lahan
parkir. Kerukunan antarwarga harus terus dijaga agar wisatawan merasa aman dan
nyaman,” ujar Aiptu Indra.
Imbauan kamtibmas yang disampaikan secara humanis
tersebut merupakan kegiatan rutin Polsek Kraton guna mencegah gangguan keamanan
serta meminimalisir potensi konflik di tengah tingginya aktivitas masyarakat.
Mengingat Wijilan merupakan salah satu aset wisata Kota Yogyakarta, sinergi
antara aparat kepolisian, pengelola parkir, dan warga sekitar sangat
dibutuhkan.
Selain penataan parkir, petugas juga mengajak warga untuk
menjadi tuan rumah yang ramah dengan memberikan pelayanan yang baik kepada wisatawan.
Dengan terjaganya kerukunan, ketertiban lalu lintas, dan keamanan lingkungan,
diharapkan aktivitas ekonomi di kawasan kuliner Wijilan dapat berjalan lancar
dalam suasana yang aman, damai, dan harmonis. (Humas Polsek Kraton)


No comments:
Write comment