Friday 14 April 2023

Harkamtibmas Bukan Hanya Tugas Polisi, Tetapi Tugas Bersama


Pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) bukan hanya tugas aparat keamanan, tetapi tugas bersama. 


Oleh karena itu untuk menyampaikan hal tersebut ke masyarakat maka Kanit Lantas Polsek Gondomanan Polresta Yogyakarta Iptu Hartoyo dan Panit Binmas Ipda Sunedi berinteraksi langsung (Talk Show) dengan masyarakat melewati media Radio Sonora Fm Kotabaru Yogyakarta, Jumat pagi, 14 April 2023.


Dalam kesempatan tersebut, Panit Binmas Ipda Sunedi menyampaikan bahwa Harkamtibmas bukan hanya tugas polisi, tetapi tugas kita semua, sehingga diminta seluruh masyarakat agar berpartisipasi  ikut menjaganya," ajaknya.


Dikatakan, polisi tidak akan mampu menjalankan Harkamtibmas itu sendiri tanpa adanya partisipasi masyarakat, atas dasar itu dibutuhkan andil semua pihak untuk menjaganya, sehingga terwujudnya lingkungan yang kondusif. 


Sedangkan Kanit Lantas Iptu Hartoyo menyampaikan ke masyarakat untuk berperan aktif mendukung  pelaksanaan kegiatan Ops Ketupat Progo 2023 serta menggugah kesadaran dan menumbuhkan rasa partisipasi masyarakat agar mentaati tatatertib di jalan raya.


Serta menyampaikan informasi tentang Penanganan Kerawanan Kemacetan kendaraan bermotor, antisipasi wisatawan yang berkunjung di Kota Yogyakarta serta penanganan Kantong parkir di wilayah Gondomanan Yogyakarta.


Acara dilanjutkan dengan tanya jawab dengan para pendengar setia Radio Sonora Fm Kotabaru Yogyakarta melalui telephone ataupun SMS. Semua pertanyaan dari masyarakat terjawab dengan baik oleh Iptu Hartoyo. Polisi juga menampung saran dan kritik dari masyarakat untuk bahan meningkatkan pelayanan kepolisian kedepan agar lebih baik. (Humas Polsek Gondomanan)


Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top