Thursday 14 July 2022

Kapolsek Wirobrajan Berikan Penyuluhan Pencegahan Kenakalan Remaja di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta

 


WIROBRAJAN - Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak Remaja pada Anak Sekolah di Masjid Subulus Salam SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta.

Kapolsek Wirobrajan Kompol Sumanto S.E., M.M bersama Bhabinkamtibmas Kel wirobrajan Aiptu Sumaryanto SH Ramah menghadiri undangan dari SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta dalam rangka sosialisasi pencegahan kekerasan Remaja, Kamis (14/7/2022).

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kel Wirobrajan Yogyakarta mengangkat Tema  pencegahan Tawuran antar pelajar sekolahan sejak dini terhadap Pelajaran Sekolah/ Siswa didik Baru SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta.

Anak Filosofi kekerasan yang menyatakan bahwa siapapun berpotensi menjadi pelaku kekerasan dan pihak yang menghilangkan perlindungan anak menjadi dasar mengapa semua pihak perlu bekerja sama, bergandengan untuk mencegah terjadinya Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak kepada anak-anak. Pemerintah Kota Yogyakarta menyadari bahwa negara perlu hadir untuk memberi bekal kepada orang tua dan para pendidik tentang pentingnya gerakan anti-Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak di lingkungan sekolah agar anak-anak selama berada di lembaga pendidikan dalam kondisi terlindungi, terpenuhi hak nya dan dipastikan tidak mendapat perlakuan salah. Maka, melalui Pihak Kepolisian Polsek Wirobrajan Yogyakarta mengadakan sosialisasi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak Remaja di Sekolah.

Adapun tujuan kegiatan tersebut antara lain Untuk memberikan pemahaman akan pentingnya pencegahan aksi kenakalan Remaja seperti Tawuran antar pelajar sekolahan kepada siswa pelajar sekolahan SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta maupun pihak didik agar bersinergi mencegah kekerasan terhadap Remaja.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top