Tuesday 13 December 2022

Bhabinkamtibmas Polsek Danurejan Lakukan Patroli Pantau Harga Gas LPG


Polsek Danurejan – Dalam rangka memantau perkembangan situasi kamtibmas dan menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah, Unit Binmas beserta Jajaran Bhabinkamtibmas Polsek Danurejan Polresta Yogyakarta di pimpin langsung oleh Kanit Binmas AKP Sumarsono melaksankan sambang ke pangkalan gas LPG yang berada di wilayah Kecamatan Danurejan, Selasa (13/12/22).

Kegiatan Patroli sambang tersebut untuk memonitor situasi kamtibmas di lapangan, sekaligus mendeteksi dini dan mengidentifikasi masalah serta memecahkan masalah sebagai mana tugas dan Fungsi Biinmas dan peran anggota Bhabinkamtibmas yang langsung bersentuhan dengan aktifitas warga guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut jajaran Unit Binmas serta anggota Bhabinkamtibmas melaksanakan sambang ke pangkalan LPG di Wilayahnya Danurejan, Sekaligus menyampaikan agar dalam pendistribusiannya bisa dilakukan dengan sebaik-baiknya dimana untuk kuota tabung gas LPG bersubsidi (3 kg) harus benar-benar sampai ke yang berhak yakni masyarakat berpenghasilan dibawah Rp. 1.500.000,-  Selain itu dihimbau agar tidak melakukan penimbunan gas LPG khususnya gas LPG 3 Kg dan jual kepada masyarakat sesuai dengan harga HET yang sudah ditentukan oleh pemerintah, bilamana gas LPG sudah didistribusikan dari Agen agar kepangkalan segera mendistribusikan ke masyarakat.

Hasil keterangan dari masing-masing agen di wilayah Danurejan tidak ada pengurangan stok Gas dari Agen dan harga di tingkat tertinggi Rp.18.000, (Delapan belas ribu rupiah). dan sangat menyambut baik sambang yang dilakukan aparat Kepolisian, terimakasih atas saran, masukan yang sudah diberikan, siap mendistribusikan gas LPG kepada yang berhak dan tidak melakukan penimbunan gas LPG, ucapnya.

Ditempat terpisah Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Idham Mahdi, S.I.K., M.A.P menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat, tingkatkan patroli dan sambang kewilayahan guna menjalin kemitraan dengan warga, tegas Kapolresta Yogyakarta.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top