Tuesday 5 February 2019

Kapolsek Gondokusuman Beri Motivasi Belajar Siswa Saat Jadi Upacara di SD N Serayu


Gondokusuman- Kapolsek Gondokusuman Kompol Bonifasius menjadi pembina upacara di SD Negeri Serayu, Jalan Juadi, Yogyakarta pada Senin (4/2/19).

Upacara tersebut diikuti oleh para guru dan seluruh siswa siswi SD Negeri Serayu.

Dalam amanatnya Kapolsek menyampaikan, hal ini merupakan silaturahmi kami dengan bapak ibu guru dan siswa siswi sekalian sekaligus sebagai media untuk pendidikan karakter disiplin melalui upacara bendera.

Kapolsek berharap agar para siswa siswi patuh terhadap para guru dan orang tua serta selalu semangat dalam belajar untuk meraih kesuksesan.

"Anak anak merupakan generasi penerus bangsa yang akan menggantikan pemimpin-pemimpin kita yang akan datang. Marilah kita belajar dengan semangat dan raih prestasi." ungkapnya.

Melihat situasi dan kondisi lalu lintas wilayah kususnya pagi hari kepadatan lalu lintas yang semakin bertambah volumenya, tentu ini akan menjadi tantangan kita semua, sehingga tertib berlalu lintas sangat berperan dalam membangun keselamatan di jalan.

"Adik-adik sekalian harus wajib menggunakan helm saat naik sepeda motor dan tidak boleh mengendarai sepeda motor sebelum usia 17 tahun dan memiliki SIM." tambahnya.

Selain itu ia mengajak para siswa untuk tidak takut terhadap Polisi merupakan sahabat anak yang senantiasa memberikan bimbingan kepada para siswa untuk berada dalam aturan-aturan dan tidak melanggar hukum.

Dalam akhir amanatnya Kapolsek Gondokusuman berpesan agar para siswa selalu rajin belajar dan jauhi segala tindakan kriminal demi berbakti terhadap bangsa dan negara.


"Kita semua pasti mempunyai cita-cita dan cita-cita itu harus di awali dengan belajar, dengan itikat jujur, berdoa, hormati guru, hormati orang tua, dengan doa orang tua dan bimbingan bapak ibu guru cita cita akan tercapai." pungkasnya.

Show comments

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Latest News

Back to Top