Tuesday 28 March 2023

Ciptakan kenyamanan, Polresta Yogyakarta Gelar Blue Light Patrol


Untuk mengantisipasi aksi kejahatan jalanan di wilayah hukum Polresta Yogyakarta digelar giat Blue Light Patrol, Sabtu (25/3/2023) dini hari.


Patroli ini menyasar wilayah yang rawan terjadi kejahatan jalanan. Polisi juga melakukan razia selektif knalpot blombongan di Jalan Paris, Mergangsan Yogyakarta.


Kegiatan Blue Light Patrol kali ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Saiful Anwar, S.Sos., S.I.K., M.H. yang diawali dengan apel kesiapan di halaman Mapolresta Yogyakarta.


Kapolresta Yogyakarta mengatakan, Blue Light Patrol bertujuan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak kejahatan khususnya pada malam hari.


“Blue light patrol memang kita fokuskan pada waktu malam sampai dengan dini hari. Dengan menyalakan lampu rotator biru pada malam hari,” terangnya.


Blue Light Patrol kali ini menyasar wilayah rawan guna mengantisipasi pencurian kendaraan bermotor dan melaksanakan imbauan pada pemuda yang masih nongkrong untuk pulang ke rumah masing-masing.


Dengan blue light patrol, imbuhnya, masyarakat diharapkan akan merasa aman saat beraktivitas maupun yang beristirahat karena kehadiran petugas keamanan.


“Kita melaksanakan patroli skala besar untuk menekan angka kejahatan di wilayah Polresta Yogyakarta, terutama aksi kejahatan jalanan,” kata Kapolresta.


Ditambahkan, kegiatan ini juga merupakan wujud tanggung jawab Polresta Yogyakarta dalam upaya meciptakan rasa aman dan nyaman sehingga warga masyarakat Yogyakarta bisa khusuk dalam menjalankan ibadah puasanya, harapnya. (Humas Polresta Yogyakarta)


Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top