Monday 19 June 2023

Kapolresta Yogyakarta Salurkan 500 Paket Sembako dalam Rangka HUT Bhayangkara ke 77


Kapolresta Yogyakarta AKBP Saiful Anwar, S.Sos, S.I.K. M.H, didampingi oleh Kabaglog dan Kasatlantas Polresta Yogyakarta, menyelenggarakan kegiatan penyaluran bantuan sosial berupa paket sembako kepada buruh gendong, ojek online, pedagang Beringharjo, dan tukang parkir di Pendopo Timur Pasar Beringharjo Yogyakarta, pada Senin (19/6/23) pagi. Kapolresta Yogyakarta secara langsung menyerahkan 500 paket sembako kepada penerima manfaat dalam rangka peringatan HUT Bhayangkara ke-77.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dirbinmas, Plh. Dirsamapta, Kapolresta Yogyakarta beserta PJU, Kapolsek Gondomanan, Sekretaris Dinas Perdagangan Kota, serta anggota Polresta dan Polsek di kota Yogyakarta.

Selain penyaluran bantuan, dalam acara ini juga dilaksanakan giat zoom meeting yang membahas pelaksanaan bantuan sosial dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara Ke-77 antara Polda DIY dan Polres/ta jajaran. Setelah itu, dilanjutkan dengan penyerahan paket sembako kepada buruh gendong, ojek online, pedagang Beringharjo, dan tukang parkir.

Setelah penyerahan bantuan sosial (bansos) oleh Kapolresta, kegiatan dilanjutkan dengan zoom meeting bersama Kapolri. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, melepas pemberian bantuan sosial yang dilakukan secara serentak di seluruh Polda. Bansos ini diberikan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77 tahun 2023.

Kapolri menyebut bahwa bantuan diberikan dalam bentuk bakti sosial religi, bedah rumah, pembangunan fasilitas air bersih, dan pemberian bantuan sosial kepada masyarakat secara serentak.

"Dengan bantuan ini, kami berharap bisa memberikan manfaat kepada masyarakat, mempererat hubungan Polri dan masyarakat, serta mendekatkan anggota Polri dengan masyarakat dalam rangka transformasi Polri menuju presisi," kata Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

Menurut Kapolri, pemberian bantuan ini juga merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat. Setelah pandemi Covid-19, situasi ekonomi global juga berdampak pada Indonesia dan masyarakat secara khusus. Oleh karena itu, bantuan ini merupakan peran aktif Polri dalam mendukung upaya pemerintah pusat untuk menjaga stabilitas ekonomi.

Lebih lanjut, Jenderal Sigit menjelaskan bahwa peningkatan situasi menjelang agenda Pemilu 2024 menjadi perhatian. Dengan pemberian bantuan ini, Kapolri berharap tensi yang terjadi di masyarakat dapat tetap terjaga.

"Di satu sisi, ini merupakan upaya Polri untuk merawat keberagaman masyarakat Indonesia sebagai salah satu kekuatan besar yang harus kita jaga dan kelola sebagai modal terbesar dalam mewujudkan Indonesia maju dan Indonesia emas," jelas Jenderal Sigit. (Humas Polresta Yogyakarta)
 

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top