Friday 23 June 2023

Sambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polda DIY Gelar Event Fun Run 5K Dan Fun Run Difabel Di Lapangan Pemda Sleman


Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77, Polda DIY menggelar Event Fun Run 5K dan Fun Run Difabel di Lapangan Pemda Sleman Yogyakarta pada Jumat pagi (23/6/23). Acara Fun Run ini resmi dibuka oleh Kapolda DIY, Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H., didampingi  Wakapolda DIY Brigjen Pol R. Slamet Santoso, S.H., S.I.K. serta seluruh Pejabat Utama Polda DIY.

Dalam sambutannya, Kapolda DIY menyampaikan bahwa acara ini merupakan rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023. Selain itu, beliau juga berterima kasih kepada semua peserta difabel yang ikut meramaikan event ini.

Irjen Suwondo berharap melalui kegiatan ini Polri dapat semakin dekat dengan masyarakat. Ia juga berharap agar Polri, khususnya Polda DIY, semakin jaya dan dicintai oleh masyarakat.

Seorang perwakilan dari teman difabel, Bapak Sukamto, menyampaikan ucapan Selamat Hari Bhayangkara ke-77. Ia berharap agar Polri terus meningkatkan kualitas pelayanan dan semakin mendekatkan diri dengan masyarakat, sehingga Polri semakin dicintai oleh masyarakat, ucapnya.

Kasihumas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja, SH, MH, yang saat itu juga menjadi peserta Fun Run menjelaskan bahwa even Fun Run 5K diikuti oleh 1.500 peserta dari berbagai kalangan, termasuk umum, anggota TNI/Polri, dan instansi lainnya. Sementara itu, Fun Run Difable diikuti oleh 100 peserta dari Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI), jelasnya.

Dalam kategori Fun Run 5K, juara pertama pada kategori pria diraih oleh Pieron dengan waktu 14 menit 36,41 detik, juara kedua oleh Nugroho dengan waktu 14 menit 36,78 detik, dan juara ketiga oleh Leo dengan waktu 14 menit 48,81 detik.

Sedangkan juara pertama pada kategori wanita diraih oleh Yoviandri dengan waktu 19 menit 05,16 detik, juara kedua oleh Siti dengan waktu 19 menit 07,72 detik, dan juara ketiga oleh Asyifa dengan waktu 19 menit 14,72 detik, jelas AKP Timbul.

Acara Fun Run ini berjalan sukses dengan, semoga kegiatan ini terus memperkuat hubungan harmonis antara masyarakat, TNI/Polri, dan seluruh warga masyarakat. (Humas Polresta Yogyakarta)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top