Tuesday 23 January 2024

Pelantikan dan Pembekalan Pengawas TPS Pemilu 2024 Se Kemantren Pakualaman


 Pada hari Senin, 22 Januari 2024, telah dilaksanakan pelantikan dan pembekalan pengawas TPS Pemilu 2024 Se Kemantren Pakualaman. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Pertemuan Bumi Putera Pakualaman dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk MPP Kemantren Pakualaman, Danramil Pakualaman, Kapolsek Pakualaman, Ketua Panwaslucam Kemantren Pakualaman, dan para petugas pengawas TPS.


Jumlah petugas pengawas TPS Pemilu 2024 wilayah Kemantren Pakualaman yang dilantik sebanayak 36 orang, dengan perincian untuk wilayah Kelurahan Purwokinanti 19 orang sedangkan wilayah Kelurahan Gunungketur 17 orang.

Dalam sambutannya, Ketua Panwaslucam Kemantren Pakualaman bapak Endro Purnomo menyampaikan ucapan selamat kepada para petugas pengawas TPS yang baru saja dilantik yang nantinya pada tanggal 14 Pebruari 2024 akan bertugas sebagai petugas pengawas pemilu di TPS.

Beliau juga berpesan agar para petugas pengawas TPS dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan lancar, serta dapat menjaga kelancaran dan kesuksesan Pemilu 2024.

Kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji selesai pukul 10.30 wib dalam keadaan aman dan lancar, dilanjutkan dengan Bimtek dan pembekalan dengan materi tupoksi pengawas TPS.

Diharapkan kegiatan dapat meningkatkan kapasitas dan kompetensi para petugas pengawas TPS, sehingga mereka dapat melaksanakan tugasnya dengan lebih baik. (Humas polsek Pakualaman)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top