Wednesday 10 April 2024

Ratusan Personil Amankan Gema Takbir Jeron Beteng 2024 di Alun-Alun Selatan Yogyakarta


Ratusan personil gabungan Polresta Yogyakarta dan jajaran Polsek dibantu instansi terkait mengamankan Gema Takbir Jeron Beteng 2024 di Alun-Alun Selatan Yogyakarta pada Selasa (9/4/24) malam. Acara ini diinisiasi oleh Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Kraton.

Gema Takbir Jeron Beteng merupakan tradisi tahunan yang dimeriahkan dengan pawai takbir keliling oleh para peserta dari masjid dan mushola di wilayah Kemantren Kraton.

 

Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Aditya Surya Dharma SIk, MH, yang memimpin langsung pengamanan kegiatan ini menyampaikan bahwa pengamanan difokuskan di seputar Alun-Alun Selatan Yogyakarta.

 

"Karena rute kegiatan ini hanya mengelilingi kawasan Alun-alun selatan, maka personil pengamanan hanya ditempatkan di seputar lokasi tersebut," jelas Kapolresta.

 

Pada kesempatan tersebut, Kapolresta Yogyakarta menghimbau kepada masyarakat untuk ikut menjaga malam takbir ini dengan penuh ketertiban, sembari menggemakan takbir bersama dengan penuh semangat menuju kemenangan.

 

"Kami berharap acara ini dapat berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar serta dapat menghibur masyarakat," ungkapnya.

 

Gema Takbir Jeron Beteng 2024 diikuti oleh 14 kontingen perwakilan masjid dan mushola di wilayah Kemantren Kraton. Para peserta menampilkan berbagai kreasi takbir dengan menggunakan aksesoris dan peralatan musik tradisional maupun modern.

 

Kegiatan ini bertujuan untuk menyemarakkan malam takbiran dan meningkatkan syiar Islam di kalangan masyarakat. (Humas Polresta Yogyakarta)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top